Di negara yang sedang berkembang seperti negara Indonesia, penduduk merupakan masalah yang harus mendapat perhatian khusus. Hal itu disebabkan karena laju pertumbuhan penduduk yang sangat cepat mempengaruhi perkembangan sosial dan kebudayaan di Indonesia.
Melakukan
kerjasama dan belajar ilmu pengetahuan teknologi dari negara maju (negara
barat) merupakan salah satu upaya dalam
meningkatkan kualitas SDM di Indonesia. Dalam upaya meningkatkatkan kualitas
SDM , interaksi yang intens dengan negara maju sangat dibutuhkan. Interaksi
inilah yang menjadi salah satu penghubung masuknnya kebudayaan asing ke
Indonesia.
Kebudayaan
barat lebih cenderung ke dunia objektif
sehingga dari hasil pemikirannya membuahkan sains dan teknologi.
Berbanding terbalik dengan Indonesia, yang lebih cenderung keperasaan, tata
karma, sopan santun dan yang berhubungan dengan keTuhanan. Dampak negatif dari
masuknya kebudayaan barat ke Indonesia salah satunya adalah kenakalan remaja
yang menjadi bibit generasi penerus bangsa, berkurangnya sopan santun , dan
lain lain.
Maka dari itu penduduk
Indonesia seharusnya membatasi laju pertumbuhan penduduk dengan cara
melaksanakan program KB yang sudah di tetapkan pemerintah. Mutu /kualitas SDM
penduduk di Indonesiapun dapat ditempuh dengan;
1.Melaksanakan
pendidikan dengan Program Wajib Belajar
sampai Sekolah Menengah Atas
2. Melaksanakan kursus-kursus
keterampilan untuk mengupayakan tenaga siap pakai
3.Meningkatkan
kesehatan penduduk
4.Melakukan kerjasama dan belajar Ilmu
Pengetauan Teknologi dari Negara Maju
Kebudayaan yang
datangpun dapat diterima dengan sikap bijak, objektif, dan kebudayaan
yang ada di Indonesia haruslah dilindungi
(tidak dibiarkan memudar ataupun menghilang) karna itulah salah satu
kekayaan Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar